HARGA TABLET ASUS TRANSFORMER BOOK TX300CA-C4026H




Harga tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H yang merupakan produk baru dari Asus ini bisa dibilang eksklusif. Produk ini sebenarnya merupakan notebook hybrid atau notebook yang dapat befungsi ganda, yaitu sebagai notebook dan dapat dioperasikan pula sebagai tablet. Kelebihan tablet ini paling mencolok terlihat pada kinerjanya. Denan spesifikasi yang dimilikinya, Asus Transformer Book TX300CA-C4026H ini tergolong produk high end yang memiliki high spec pula. Untuk lebih jelasnya berikut data yang lebih detil dari spesifikasi dan harga tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H

Harga tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H
Asus Transformer Book TX300CA-C4026H

Spesifikasi tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H

Sebagai notebook hybrid, tentunya tablet ini mempunyai spesifikasi yang sangat berbeda dibandingkan tablet pada umumnya. Terlebih lagi dengan segmen pasar yang dibidik Asus melalui produk ini yang merupakan kalangan menengah ke atas, tentunya spesifikasi yang disematkan pada tablet ini juga harus eksklusif. Perbedaan paling utama tablet ini dibandingkan dengan tablet lain pada umumnya terletak pada spesifikasi yang menunjang kinerjanya.

Pertama dari sisi prosesor, tablet ini menggunakan prosesor berupa Intel Core i5 dimana prosesor ini kebanyakan digunakan pada laptop atau notebook, bukan pada tablet murni. Core i5 ini pun merupakan prosesor yang tergolong kelas menengah keatas untuk ukuran sebuah laptop. Jadi memang Asus memberikan spesifikasi yang eksklusif kepada para pengguna tablet ini.

Selain pada prosesor, memori dan sistem operasi  yang digunakan pun memiliki perbedaan yang cukup mencolok. Tablet ini menggunakan memori sebesar 4 GB DDR3 dan didukung dengan OS berupa Windows 8. Kombinasi dari ketiganya ini mampu menghasilkan kinerja yang sangat bagus, baik ketika dioperasikan sebagai notebook maupun ketika dalam mode tablet. Asus Transformer Book TX300CA-C4026H merupakan produk yang benar-benar sesuai untuk kelangan menengah ke atas yang mendambakan produk dengan high performance dan high spec.

Spesifikasi yang lebih detil dari tablet ini adalah sebagai berikut :

ASUS Transformer Book TX300CA-C4026H

Jenis   :   Notebook Hybrid / Tablet

Kinerja :
Tipe Prosesor   :   Intel Core i5 Processor
Processor Onboard   :   Intel® Core™ i5-3317U (2.60 GHz, Cache 3MB)
Memori Standar   :   4 GB DDR3 PC-12800 | OnBoard  
Sistem Operasi   :   Microsoft Windows 8

Layar dan body :
Ukuran Layar   :   13,3 inci FULL HD
Resolusi Layar   :   1920 x 1080 piksel
Teknologi Layar   :   IPS FHD Glare panel | Touchscreen  
Video Type   :   Intel HD Graphics 4000
Bobot   :   0,95 kg (tablet) | 0,95 kg (Docking) 
Dimensi   :   340 x 213 x 4~11 mm (Tablet) | 340 x 219 x 3~12.9 mm (Docking)

Data dan koneksi :
Tipe dan kapasitas Hard Drive   :   128GB SSD (Pad) + 500GB 5400rpm HDD (Docking) 
Tipe Wireless Network   :   Integrated
Wireless Network Protocol   :   IEEE 802.11b, IEEE 802.11g, IEEE 802.11n
Wireless Bluetooth   :   Ada
Card Reader Provided   :   SD Card Reader

Lain-lain :
Jenis dan kapasitas Baterai   :   2-Cell Li-ion Polymer 5000mAh + 2-Cell Li-ion Polymer 3120mAh 
Keyboard   :   Standard Keyboard
Ragam Input Device   :   Touch Pad
Audio   :   Integrated
Speaker   :   Integrated
Daya / Power   :   External AC Adapter
Antarmuka / Interface   :   Prt USB 3.0 | LAN Jack | Micro HDMI | Docking Connector | Mini Display Port | COMBO audio jack


Harga tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H


Jika melihat spesifikasi yang ditawarkan produk ini, tablet ini memang tergolong produk yang terbilang Wow. Wajar saja jika harga yang ditawarkannya pun tergolong harga eksklusif. Dibandingkan dengan daftar harga tablet pada umumnya, Asus Transformer Book TX300CA-C4026H mempunyai harga yang tergolong tinggi, sesuai dengan spesifikasi yang dimilikinya.

Dengan segudang kelebihan dan spesifikasi yang dimilikinya, harga tablet Asus terbaru ini di bandrol pada angka sekitar Rp. 16.300.000. Meskipun harnya tergolong tinggi, namun para pengguna tablet ini tidak perlu kecewa karena spec dan kinerja yang dimilikinya pun sebanding dengan harga yang ditawarkannya.
OK.. Demikian dulu informasi kali ini mengenai spesifikasi dan harga tablet Asus Transformer Book TX300CA-C4026H

No comments:

Post a Comment