HARGA TABLET IMO UNO




Harga tablet Imo Uno sangatlah murah untuk ukuran sebuah tablet. Tampaknya Imo memang serius menggarap pasar low end. Sebagai tablet murah, Imo Uno mempunyai spec yang lumayan dan beberapa kelebihan lainnya. Harga tablet ini hampir sama dengan daftar harga tablet lainnya yang hanya WiFi only, namun Imo Uno tampil dengan koneksi Edge sehingga bisa tetap akses internet dimanapun tanpa bergantung pada WiFi. Kelebihan lainnya terletak pada kameranya. Tablet Imo yang satu ini sudah mempunyai 2 macam kamera depan dan belakang. Nha, kalau tertarik dengan, berikut kami sampaikan spesifikasi dan harga tablet Imo Uno


Spesifikasi Tablet Imo Uno
Harga tablet Imo Uno - Tablet murah
Tablet Imo Uno (ilustrasi - detik)

Kinerja
Berbicara mengenai kinerja dan fungsi tablet ini sangatlah menarik. Tablet murah ini telah dibekali dengan GPU berupa MALI 400 untuk mendukung kinerjanya dan dipadukan dengan prosesor Boxchip A13 berkecepatan 1 Ghz. Sementara untuk memori yang digunakan sebesar 512 MB RAM. Perpaduan semua ini dapat menghasilkan kinerja yang cukup baik termasuk ketika digunakan untuk bermain game Android. Kinerja tablet ini semakin menarik dengan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich.

Layar dan ukuran
Dari sisi ukuran dan kemudahannya untuk digunakan, Tablet ini mempunyai ukuran yang cukup untuk untuk digunakan dengan nyaman, baik ketika berselancar di dunia maya, membaca ebook maupun ketika bermain game. Hadir dengan layar berukuran 7 inci berupa TFT Capacitive touchscreen dengan resolusi 800x480 piksel. Sayangnya resolusi layar ini belum terlalu besar, tapi ya maklum lah sesuai dengan harga yang ditawarkannya. Tablet Imo Uno mempunyai ukuran body 29,0 x 18,4 x 2,0 cm dan bobot 352 gram. Ukuran ini kurang lebih hanya seukuran buku biasa sehingga mudah dibawa dan diperasikan.

Data dan koneksi
Dalam berselancar di dunia maya, tablet Imo ini beroperasi pada jaringan GSM/GPRS/EDGE 900/1800 Mhz. Selain itu Anda juga dapat menggunakan Wi-Fi ketika berada di tempat yang menyediakan layanan tersebut. Sementara untuk transfer data baik dari maupun keluar dapat digunakan beberapa opsi seperti Bluetooth, USB atau card reader. Untuk menyinpan data-data, tablet ini menyediakan memori sebesar 4 GB yang dapat ditingkatkan dengan Micro SD hingga 32 GB.

Lain-lain
Tablet ini juga dapat difungsikan untuk SMS dan telepon sebagaimana handphoe pada umumnya. Kelebihan lainnya ada pada kameranya. Tampil dengan dua buah kamera yang terletak di depan dan belakang, masing-masing mempunyai ukuran sebesar 0,3 MP dan 2 MP. Imo Uno menggunakan baterai sebesar 3000 mAh yang kabarnya mampu bertahan hingga 8 jam pemakaian. Fitur lain yang juga melengkapi tablet ini antara lain adalah GSensor, HTML, Radio FM. Ada juga berbagai macam port seperti OTG, HDMI, dan Micro SD Slot.


Harga Tablet Imo Uno
Dengan berbagai kelebihannya, tablet ini dibanderol dengan harga yang cukup murah. Harga Tablet Imo Uno hanya sekitar Rp. 1.099.000. Harga yang sangat murah bukan. So, bagi yang ingin memiliki tablet namun dengan anggaran yang tidak telalu besar memang sepantasnya untuk mempertimbangkan Tablet Imo ini sebagai pilihannya.
OK, demikian informasi kali ini mengenai spesifikasi dan harga tablet Imo Uno

No comments:

Post a Comment